SIP Law Firm Gandeng Foreign Counsel asal Australia, Ini Targetnya

"Kami memiliki standar dalam menjalin kerja sama dengan pengacara asing," imbuhnya.
Selain sebagai barrister, Robert Heath KC juga dikenal sebagai arbiter internasional, mediator, dan konsultan hukum yang memiliki pengalaman dalam semua jenis permohonan, persidangan, dan banding. Juga dikenal atas kemampuan verbal dan dokumentasinya.
Ke depan, lanjut Zubaidah, SIP Law Firm akan memperkuat kerja sama menunjuk Foreign Counsel di China dan Malaysia.
China dipilih lantaran negara panda ini sudah banyak berinvestasi di tanah air.
Senior Partner SIP Law Firm R Yudha Triarianto Wasono, S.H., M.H juga berkunjung ke Australia untuk membuka peluang bagi SIP Law Firm mendapatkan jaringan yang luas di tingkat internasional.
Kunjungan tersebut sekaligus memperkuat hubungan kerja sama yang selama ini sudah terjalin dengan baik.
"Juga untuk menjajaki rencana SIP Law Firm untuk open desk di Australia. Salah satu faktor karena kita menyadari potensi bisnis di antara dua negara semakin besar pasca ditandatanganinya IA-CEPA," ujar Yudha.
Kunjungan itu juga untuk memperluas expertise serta practice area SIP Law Firm khususnya di penyelesaian sengketa melalui Australian Centre for International Commercial Arbitration atau ACICA.
SIP Law Firm menggandeng Foreign Counsel asal Australia untuk meraup pasar di sejumlah bidang.
- Realisasi Investasi Jakarta Triwulan I-2025 Capai Rp 69,8 Triliun, Tertinggi di Indonesia
- Ini Salah Satu Pilihan Investasi Optimal di Tengah Tantangan Ketidakpastian Ekonomi Global
- Ketua Komisi II DPR Sebut Kemandirian Fiskal Banten Tertinggi di Indonesia pada 2024
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- Tak Risau, Sri Mulyani Sebut Rupiah Sejalan dengan Perekonomian Domestik
- Sepakat dengan IMF, Ekonom Bank Mandiri Sebut Indonesia Salah Satu Pusat Ekonomi Dunia