Slip Gaji Bupati Banjarnegara Viral di Medsos, Semoga Pak Jokowi Tahu

Slip Gaji Bupati Banjarnegara Viral di Medsos, Semoga Pak Jokowi Tahu
Slip gaji bulan Oktober 2019 milik Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono. Foto: Instagram @kabupatenbanjarnegara

Sesampainya di rumah, Budhi duduk-duduk sambil menasihati anak angkatnya yang sedang bermain telepon pintar dan tidak lama kemudian datanglah bendahara yang hendak menyerahkan gaji bulan Oktober.

"Setelah slip gaji itu saya tanda tangani, saya letakkan di samping sambil mengerjakan pekerjaan kantor. Anak saya melihat dan bertanya 'Bapak kok gajinya cuma Rp5 juta', saya jawab 'iya memang segitu', kemudian dia memfoto slip gaji itu dan selanjutnya memanggil orang yang biasa mengasuh dia, dari Dinkominfo Banjarnegara, namanya Pak Khadir," katanya.

Anak angkatnya yang bernama Nanda kemudian langsung mengirimkan foto slip gaji tersebut ke Khadir dan memintanya untuk mengunggah ke media sosial agar masyarakat tahu besaran gaji Bupati Banjarnegara.

"Pak Khadir kemudian tanya ke saya 'boleh Pak?' Saya jawab 'ya udah enggak apa-apa, ya gajinya memang segitu, ngapain'. Ternyata diunggah dan sorenya, ajudan saya ngomong 'Pak ini gaji Bapak jadi viral, banyak yang komentar'," katanya.

Ia mengaku tidak mempermasalahkan foto slip gaji tersebut menjadi viral di medsos.

Kepala Seksi Pengelolaan Informasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Banjarnegara Khadir mengatakan pengunggahan foto slip gaji Bupati di akun Instagram @kabupatenbanjarnegara atas izin Bupati Banjarnegara.

"Pak Bupati yang meminta supaya diunggah di Instagram," katanya. (Antara/jpnn)

Foto slip gaji Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono tersebut diunggah di akun Instagram milik Kabupaten Banjarnegara, viral di medsos.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News