Spirit Ekonomi Mandiri JK-Win dan Mega-Pro Bersaing
Senin, 25 Mei 2009 – 21:40 WIB

Spirit Ekonomi Mandiri JK-Win dan Mega-Pro Bersaing
Hanya saja, lanjut Revrisond, JK-Wiranto memiliki nilai plus karena spirit ekonomi kerakyatan itu ditambahkan dengan prinsip kemandirian ekonomi. JK dalam berbagai kesempatan menegaskan, kemandirian ekonomi tidak mustahil mengingat kekayaan alam Indonesia melimpah. Jika dikelola dengan baik dan benar Indonesia mampu mandiri dalam bidang ekonomi.
Hanya saja, Revrisond mengingatkan agar kemandirian ekonomi nasional di era globalisasi sekarang jangan dimaknai anti-asing. Modal dan teknologi asing tetap diperlukan. Tapi, harus diseleksi secara proporsional sehingga tak merugikan kepentingan perekonomian nasional.
"Jadi, ukuran bakunya jangan sampai menabrak konstitusi kita. Asing boleh tapi perannya asing tak boleh kebablasan," katanya.
Sejak era orde bari hingga reformasi, keterlibatan kekuatan modal asing dalam praktek perekonomian nasional masih cukup besar. Utamanya pada sektor sektor migas (minyak dan gas).
JAKARTA- Ekonomi nasional belum sepenuhnya bisa lepas dari bantuan dana asing. Hanya saja, pemimpin ke depan yang dipilih pada pilpres mendatang,
BERITA TERKAIT
- Pertumbuhan Ekonomi Melemah, Marwan Demokrat: Saatnya Pemerintah Ambil Langkah Nyata & Terukur
- Kapan Jadwal Pelantikan Afni sebagai Bupati Siak? KPU Menjawab
- Sidang Kabinet Seharusnya Bahas Persoalan Bangsa, Bukan Ijazah Palsu
- Nilam Sari Harapkan Sisdiknas Baru Atasi Kesenjangan Pendidikan di Daerah 3T
- Pengamat: Masyarakat Tak Rela Prabowo Terkontaminasi Jokowi
- Kepala BGN Curhat kepada DPR: Seluruh Struktural Kami Belum Menerima Gaji