Srikandi Ganjar Gelar Beauty Class Untuk Asah Keterampilan Perempuan

jpnn.com, JAMBI - Srikandi Ganjar Jambi menggelar pelatihan beauty class bagi para perempuan milenial yang ada di Kota Jambi pada Rabu (29/3).
Pelatihan kecantikan dengn temba Glow Up untuk Perempuan Milenial itu dihadirkan agar keterampilan mereka dalam melakukan make up meningkat.
Para pendukung Ganjar Pranowo itu juga ingin mengembangkan minat dan bakat perempuan di bidang make up. Dengan demikian, mereka mempunyai bekal jika ingin menjadi make up artist (MUA).
Korwil Srikandi Ganjar Jambi Fenty Pronika mengatakan pihaknya ingin perempuan milenial bisa terus mengembangkan minat dan bakatnya di bidang make up.
"Para peserta dapat mengembangkan bakatnya di bidang kecantikan dan make up. Sangat bisa nanti bisa membuka usaha sendiri atau menjadi make up artist (MUA)," ucapnya.
Menurut Fenty, dengan mengikuti pelatihan ini, para peserta yang merupakan perempuan milenial bisa membuka relasi lebih luas, bersilaturahmi, dan terus mengasah kemampuan make up.
"Untuk memperbanyak teman, memperluas relasi, bersilaturahmi antar perempuan milenial. Intinya dapat mengembangkan minat dan bakat mereka dalam bidang make up," ujar dia.
Fenty berharap para peserta bisa menjadikan pelatihan ini sebagai bekal mereka untuk nanti membuka usaha sendiri atau menjadi make up artist (MUA).
Sukarelawan Srikandi Ganjar menggelar kelas kecantikan untuk mengasah keterampilan perempuan milenial.
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Begini Cara BNI Memberdayakan Pekerja Migran Indonesia di Hong Kong