Stasiun Bekasi Timur Bakal Dilengkapi Angkutan Feeder?

Stasiun Bekasi Timur Bakal Dilengkapi Angkutan Feeder?
Stasiun Bekasi Timur. Foto GoBekasi

jpnn.com, BEKASI - Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) mencoba inisiasi penyediaan angkutan feeder di Stasiun Bekasi Timur.

Nantinya, angkutan itu akan mengangkut penumpang di permukiman warga.

Kepala BPTJ Bambang Prihartono, mengatakan jika pihaknya akan menguji coba dua angkutan feeder berupa angkutan kota jenis elf sebanyak dua unit.

Menurutnya, angkutan feeder akan mengantar dan menjemput penumpang KRL ke sejumlah permukiman warga yang tidak jauh dari Stasiun Bekasi Timur.

“Kami akan adakan untuk jarak dekat saja, yang memang dekat dengan Stasiun Bekasi Timur, soalnya kalau yang jauh sudah ada angkutan perkotaan,” kata Bambang kepada GoBekasi.

Bambang mengatakan, angkutan feeder yang nyaman dan aman ke stasiun selama ini luput dari perhatian. Terlebih, jumlah penumpang kereta commuter sudah tembus hingga satu juta orang setiap hari.

“Di Kota Bekasi sendiri kan sebanyak 150 ribu orang menggunkan KRL. Tak menutup kemungkinan kalau stasiun menjadi titik kemacetan,” ujar dia.

Karena itu, kata Bambang, pihaknya menginisiasi pemberlakuan feeder jarak dekat. Dengan begitu, pengguna kendaraan pribadi bisa ditekan sejak keluar dari rumah pengguna KRL.

Dua angkutan feeder berupa jenis elf sebanyak dua unit akan diuji cobakan di Stasiun Bekasi Timur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News