Status Drydocks Masih Siaga I
Senin, 26 April 2010 – 06:36 WIB
Status Drydocks Masih Siaga I
BATAM - Walau kondisi keamanan di Batam sudah relatif terkendali, namun hingga malam tadi Polisi masih memberlakukan siaga I pasca kerusuhan di PT Drydocks World Graha, Tanjunguncang Kamis (22/4) lalu. Leonidas juga meminta perusahaan galangan kapal untuk secepatnya memperbaiki kerusakan-kerusakan yang ada akibat kerusuhan itu dan segera beroperasi. Para karyawan juga diminta untuk tidak mendatangi perusahaan tersebut sebelum diumumkan oleh manajemen perusahaan untuk kembali bekerja.
Seperti diberitakan Batam Pos (grup JPNN), hingga saat ini masih ada sekitar dua peleton aparat keamanan dari Samapta dan Brimob yang melakukan pengamanan secara terbuka di perusahaan shipyard asal Dubai itu pasca insiden berdarah Kamis pekan lalu. "Ya, polisi masih siaga I hingga saat ini," ujar Kapoltabes Barelang Kombes Pol Leondias Braksan usai rapat tertutup dengan jajarannya di Mapoltabes, Minggu (25/4).
Baca Juga:
Pengamanan terbuka, kata Leonidas, tidak diberlakukan di perusahaan shipyard lainnya termasuk berbagai objek vital di Batam karena kondisi keamanan di kota ini kembali kondusif dan normal seperti semula. "Yang dijaga saat ini hanya PT Drydokcs. Ada dua peleton polisi disana," ujar mantan Kapolres Ambon tersebut.
Baca Juga:
BATAM - Walau kondisi keamanan di Batam sudah relatif terkendali, namun hingga malam tadi Polisi masih memberlakukan siaga I pasca kerusuhan di PT
BERITA TERKAIT
- BRT Gratis & Akses Sekolah untuk Semua Jadi Kado HUT ke-478 Kota Semarang
- Peringati Hardiknas 2025, Ahmad Luthfi Berikan Beasiswa kepada 1.100 Anak Tidak Sekolah
- Pekan Imunisasi Dunia 2025: Ribuan Anak di Bogor Terima Vaksin Gratis
- Mahasiswa Asal Inhu Tewas Kecelakaan Tunggal di Pekanbaru, Motor Hilang
- 386 Jemaah Calon Haji Asal NTB Tiba di Tanah Suci Makkah
- Inikah Provokator yang Ditangkap Polisi saat Demo Hari Buruh?