Suarez Minta Barca Pertahankan Winger Bidikan Chelsea dan MU

jpnn.com - BARCELONA – Luis Suarez meminta manajemen Barcelona tetap mempertahankan Pedro Rodriguez musim mendatang. Menurut Suarez, penggawa timnas Spanyol itu tetap berguna bagi Barca musim mendatang.
Saat ini, Pedro terus dikaitkan dengan beberapa tim besar Eropa. Chelsea, Manchester United dan Liverpool disebut-sebut siap menampung Pedro. Selain itu, Inter Milan juga ingin membajaknya.
“Sebagai teman, tentu saja saya berharap Pedro bertahan. Sebab, peran pentingnya di level grup,” terang bomber asal Uruguay itu pada Marca sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Selasa (21/7).
“Hal yang berkaitan dengan Pedro adalah keputusan pribadi. Dia sudah bergabung dengan klub ini selama beberapa tahun. Dia sudah memenangkan banyak gelar. Keputusannya akan dihormati,” tambah Suarez.
Pedro sebenarnya sudah memperpanjang kontrak pada Juni lalu. Namun, minimnya kesempatan bermain membuat rumor kepindahannya makin kencang. Musim lalu, dia hanya menjadi starter dalam 15 laga. (jos/jpnn)
BARCELONA – Luis Suarez meminta manajemen Barcelona tetap mempertahankan Pedro Rodriguez musim mendatang. Menurut Suarez, penggawa timnas Spanyol
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bawa Popsivo Polwan Tembus Final Proliga 2025, Yolla Yuliana Masuk Buku Sejarah
- Hadirkan Pemain Timnas U-17 Indonesia Algazani di Sobat FC, Udi Wahyunadi: Kami Ingin Anak-anak Mendapat Inspirasi
- Lanjutkan Dominasi, China Juara Sudirman Cup 2025
- Aksi Impresif Hantarkan Andy Prayoga Raih Juara Men Elite di Ternadi Bike Park
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta
- Pukul Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi