Sudah Punya 4 Piala PGA, Apa Lagi Target Dude Herlino?

jpnn.com - JAKARTA- Dude Herlino sudah empat kali menyabet piala Panasonic Gobel Award (PGA). Tahun ini, Dude kembali menjadi nominee dalam acara yang digeber di Grand Ballroom Fairmont Hotel, Jakarta, 28 Mei nanti. Lalu, apa motivasi Dude?
"Kami berkarya bukan untuk satu penghargaan, tapi kami berkarya memang totalitas. Kalau saya secara pribadi, pekerjaan yang banyak di sinetron adalah suatu kepuasan diri karena juga ada honor di balik itu,” terang Dude saat ditemui JPNN.com di Gedung Panasonic, Jalan Dewi Sartika, Jakarta Timur, Selasa (20/5).
“Jadi, buat saya penghargaan ini adalah apresiasi sebagai aktor. Ketika ada apresiasinya luar biasa, bukan Panasonic saja, tapi juga masyarakat yang SMS," tambah aktor berusia 34 tahun itu.
Bagi Dude, mendapatkan penghargaan sekelas PGA menjadi motivasi untu total dalam berakting. Suami Alyssa Soebandono itu mengaku tak ingin membuat para fans menelan kekecewaan.
"Bagi saya, ketemu masyarakat dan mengiingat sinetron-sinetron saya beberapa tahun lalu, itu suatu kebahagiaan yang luar biasa bagi saya," tegas pria kelahiran Jakarta, 2 Desember ini. (mg3/jpnn)
JAKARTA- Dude Herlino sudah empat kali menyabet piala Panasonic Gobel Award (PGA). Tahun ini, Dude kembali menjadi nominee dalam acara yang digeber
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rony Parulian Perkenalkan Rahasia Pertama
- Kabar Pisah dari Eriska Nakesya, Young Lex Mengaku Sudah Jadi Duda
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Belum Disidang, Ruben Onsu Bicara soal Mualaf
- 2 Tahun Vakum Bermusik, Mikha Tambayong Kembali dengan Karya Terbaru
- Heboh Bakal Gelar Pengajian di Candi Prambanan, Gus Miftah Beri Penjelasan Begini
- Pernah Dilamar Pria Lain, Luna Maya Ungkap Alasan Tak Lanjut ke Pernikahan