Sukses Mempercepat Vaksinasi di Kalteng, Irjen Dedi Raih Penghargaan dari UPR

jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Dedi Prasetyo mendapat penghargaan dari Universitas Palangka Raya (UPR) karena dinilai sukses melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat setempat.
Menurut Rektor UPR Andrie Elia, Irjen Dedi Prasetyo termasuk pihak yang mendorong percepatan vaksinasi Covid-19 bagi mahasiswa dan masyarakat, dalam upaya mewujdukan Kalteng zona hijau.
“Saya berharap melalui inovasi dari Kapolda dapat segera mewujudkan Kalteng bebas dari Covid-19," kata Andrie di Markas Polda Kalteng, Senin (1/11).
Irjen Dedi menyampaikan terima kasih kepada UPR yang telah memberikan dukungan dalam bentuk penghargaan tersebut.
"Terima kasih atas apresiasi ini,” tegasnya.
Dia berharap penghargaan ini dapat dijadikan motivasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Kalteng di bidang kepolisian. “Khususnya penanganan Covid-19 dan percepatan vaksinasi," ungkap jenderal bintang dua itu.
Mantan kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Hubungan Masyarakat Polri itu mengaku akan terus berupaya dan berinovasi untuk meningkatkan pelayanan publik.
Menurut Irjen Dedi, hal itu merupakan misi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam mewujudkan kepolisian yang Presisi bagi masyarakat. (tan/jpnn)
Irjen Dedi Prasetyo mendapat penghargaan dari UPR. Jenderal bintang dua itu dianggap sukses mempercepat vaksinasi di Kalimantan Tengah.
- Airlangga: Negara Lain Masih Berjuang, Indonesia Dapat Kendalikan Inflasi
- Keren! Platform Konten Radio Karya Anak Bangsa Raih Penghargaan di Las Vegas
- Belasan Merek ini Dinilai Berhasil Beri Pelayanan yang Memuaskan kepada Pelanggan
- Pertahankan Kinerja Positif, SIG Raih Bisnis Indonesia Award 2023
- Top, Winod Raih Penghargaan Bergengsi Kategori Sandal Wanita
- Program TJSL Pertamina Raih Penghargaan B-Universe CSR Awards 2023