Sumber Kencono Terbanting, Enam Tewas

Terseret 30 Meter, Pengendara Motor Selamat

Sumber Kencono Terbanting, Enam Tewas
Sumber Kencono Terbanting, Enam Tewas
MADIUN  Hari pertama 2012 dibuka dengan kecelakaan maut. Tragedi ini melibatkan bus Sumber Kencono (SK) dengan sepeda motor Yamaha Yupiter Z. Waktunya sekitar 15 menit setelah malam pergantian tahun.

Kecelakaan tragis tersebut terjadi di Jalan Raya Surabaya-Madiun, tepatnya di Desa Jeruk Gulung, Kecamatan Balerejo, Madiun, Jatim, Minggu (1/1) sekitar pukul 00.15. Enam orang tewas dan 23 penumpang lainnya terluka.

Polres Madiun menetapkan sopir bus Sumber Kencono nopol W 7727 UY sebagai tersangka. Kini sopir bernama Agus Widodo, 41, warga Solo itu, ditahan di mapolres setempat.

"Berdasar bekas kecelakaan, diduga bus melaju dengan kecepatan tinggi. Persneling gigi juga di posisi enam. Kami menilai sopir telah lalai," kata Kapolres Madiun AKBP Nanang Juni Mawonto kepada Radar Madiun (JPNN Group) di lokasi kejadian.

MADIUN  Hari pertama 2012 dibuka dengan kecelakaan maut. Tragedi ini melibatkan bus Sumber Kencono (SK) dengan sepeda motor Yamaha Yupiter Z.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News