Surat Suara untuk LN Mulai Didistribusikan

Surat Suara untuk LN Mulai Didistribusikan
Surat Suara untuk LN Mulai Didistribusikan
JAKARTA – Surat suara Pemilu Legislatif 2009 mulai didistribusikan. Yang terbaru, surat suara untuk pemilih di luar negeri selesai diproduksi. Komisi Pemilihan Umum kemarin menyerahkan logistik tersebut kepada Departemen Luar Negeri (Deplu). Pokja Pemilu Deplu-lah yang kemudian bertugas mendistribusikan surat suara itu ke 117 negara di dunia.

Anggota KPU Andi Nurpati menyerahkan surat suara itu kepada Wakil Menteri Luar Negeri Triono Wibowo. Total surat suara yang diproduksi CV Ganeca Exact itu 1.540.089 lembar. Surat suara itu dikemas dalam 3.080 boks, dan satu boks rata-rata berisi 500 lembar surat suara. Selain surat suara, diserahkan pula 1.746 botol tinta pemilu dan 9.783 lembar segel kotak suara. Semua surat suara yang dikirim berisi data calon legislator DPR RI di daerah Pemilihan DKI Jakarta II.

Andi menyatakan, jumlah surat suara yang dicetak telah sesuai ketentuan UU Pemilu No 10 Tahun 2008. UU itu mengatur agar jumlah surat suara dicetak sesuai DPT, ditambah dua persen sebagai cadangan. Sedangkan DPT luar negeri pada Pemilu 2009 berjumlah 1.509.892 pemilih. "Jumlah DPT bervariasi di setiap negara. Tugas pokja pemilu luar negeri membaginya sesuai DPT di setiap negara," kata Andi.

Sesuai rencana KPU, Andi juga meminta pokja pemilu LN mengirimkan logistik pemilu di negara terjauh dulu. Beberapa pemilih di luar negeri tinggal jauh dari tempat pemungutan suara (TPS) LN yang berada di kedutaan. Pemilih semacam ini tidak perlu datang ke TPS. Petugas TPS LN yang akan mengirimkan surat suara via pos ke alamat mereka masing-masing.

JAKARTA – Surat suara Pemilu Legislatif 2009 mulai didistribusikan. Yang terbaru, surat suara untuk pemilih di luar negeri selesai diproduksi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News