Switch & Match Bebaskan Pengguna Pilih Service Plan Secara Mandiri

Switch & Match Bebaskan Pengguna Pilih Service Plan Secara Mandiri
Ilustrai pengguna fitur switch & match. Foto: dok. switch

“Pengguna dapat langsung mengaksesnya lewat aplikasi switch, kemudian menuju halaman switch & match dan tinggal menggeser slider yang disediakan untuk mengatur besar kuota dan durasi telepon yang diinginkan,” ujarnya.

Selain itu, kata Andry, pengguna juga dapat sign up, membeli SIM Card switch, melakukan aktivasi dan dapat memilih plan sesuai kebutuhan.

“Setiap pembelian switch & match, pengguna juga akan mendapatkan layanan emergency quota yang bisa digunakan saat kuota utama habis,” sambungnya.

Fitur switch & match dapat ditemukan pada halaman Service Plan, setelah itu pengguna dapat segera menentukan kuota internet, menit telepon dan Extra Data.

Kuota internet dengan kecepatan full 4G dapat digunakan tanpa batasan waktu dan berlaku bagi semua aplikasi.

Kuota menit telepon dapat digunakan dengan besaran durasi yang sama ke semua operator. Para pengguna juga dapat menambah Extra Data yang dapat digunakan untuk mengakses aplikasi-aplikasi pilihan.

Fitur switch & match berlaku selama 28 hari sejak melakukan transaksi atau pembelian. Pengguna juga dapat mengatur kuota sebebas mungkin sampai 80 GB. (jlo/jpnn)

Fitur switch & match membebaskan para pengguna Switch memilih service plan sesuai kebutuhan.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News