Taufik Makin Dekat Bertemu Lin Dan

Taufik Makin Dekat Bertemu Lin Dan
Taufik Makin Dekat Bertemu Lin Dan
JAKARTA - Taufik Hidayat melaju pada putaran kedua Tiongkok Terbuka Super Series 2008. Tiket itu diperoleh setelah juara Makau Terbuka Gold Grand Prix 2008 tersebut menumbangkan pebulu tangkis terbaik Thailand Boonsak Ponsana 21-12, 21-14 dalam waktu 29 menit di Yuan Shen Gymnasium Pudong, Shanghai, kemarin (19/11). Kemenangan itu semakin memperpanjang catatan dominasi Taufik atas Boonsak. Berdasar data BWF, sebelumnya suami Ami Gumelar itu mengoleksi enam kemenangan atas Boonsak.

Pada putaran kedua hari ini, Taufik ditantang pebulu tangkis tuan rumah hasil kualifikasi Du Pengyu. Pemain Tiongkok itu menumbangkan kompatriotnya (rekan senegara), Zhou Wenglong, 12-21, 21-19, 21-10. Di atas kertas, peluang Taufik untuk melangkah ke perempat final sangat terbuka. Sebab, lawannya belum berpengalaman. Jika mampu melangkah ke perempat final, Taufik akan ditantang juara Olimpiade Lin Dan. Pebulu tangkis berjuluk Super Dan itu mengandaskan Cheang Wai Lok (Makau) dengan mudah 21-2, 21-11.

Unggulan pertama tunggal pria Lee Chong Wei juga belum menemui lawan berarti. Meski kehilangan game pertama, atlet asal Malaysia itu mengalahkan wakil Tiongkok Qiu Yanbo 8-21 21-14 21-16. Hari ini, Chong Wei harus menumbangkan pemain Hongkong Ng Wei untuk melaju ke perempat final. Ng Wei ke putaran kedua dengan menumbangkan Lam Chin Man (Makau) 21-7, 21-10.

Di babak 16 besar, Indonesia juga mewakilkan Candra Wijaya dan rekannya yang kini tinggal di Amerika Serikat (AS), Tony Gunawan, dalam turnamen berhadiah total USD 250 ribu itu. Candra/Tony menang WO atas ganda dari Makau Lei Kit/Ng Man Chon yang mengundurkan diri. (vem/diq)

JAKARTA - Taufik Hidayat melaju pada putaran kedua Tiongkok Terbuka Super Series 2008. Tiket itu diperoleh setelah juara Makau Terbuka Gold Grand


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News