Tekuk BNI, Samator Juara Putaran Kedua

jpnn.com - JAKARTA- Surabaya Samator masih menunjukkan tajinya sebagai kekuatan utama di Proliga 2015. Tim yang bermarkas di Driyorejo, Gresik itu sukses menggenggam gelar juara putaran kedua.
Gelar itu diraih setelah Samator berhasil menumbangkan Jakarta BNI 46 dengan skor 3-0 (25-21, 25-23, 25-22) dalam laga yang digeber di Hall Basket Senayan, Jakarta, Sabtu (21/3) malam.
Pertarungan dua tim papan atas Indonesia itu berjalan sangat ketat. Samator yang diperkuat beberapa pemain timnas mampu menunjukkan kekuatan dalam menyerang dan bertahan.
Sayangnya, Samator sempat tampil buruk pada set kedua. Hal itu dimanfaatkan BNI untuk mengejar poin. Meski begitu, Samator tetap mampu membungkus laga dengan kemenangan.
“Anak-anak masih sering meremehkan lawan. Makanya saat kami sudah leading, lawan bisa mengejar ketinggalan. Ini akan menjadi catatan khusus untuk saya,” terang pelatih Samator, Ibarsyah Danu setelah laga. (jos/jpnn)
JAKARTA- Surabaya Samator masih menunjukkan tajinya sebagai kekuatan utama di Proliga 2015. Tim yang bermarkas di Driyorejo, Gresik itu sukses menggenggam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelatih PSG Mendokan Arsenal, tetapi Bukan Sekarang
- Liga Europa: MU Bertekad Depak Athletic Club
- Lamborghini Squadra Corse Beri Memorabilia Spesial kepada Pertamina Lubricants
- Bank Mandiri, PSSI, dan FIFA Resmikan Lapangan Mini Soccer Ramah Anak di Jakarta
- Antisipasi Euforia Bobotoh, Polisi Perketat Pengamanan Laga Persib vs Barito Putera
- Bos Besar Ducati Khawatir Menjelang MotoGP Prancis