The Wolf of Wall Street Seret DiCaprio ke Meja Hijau

jpnn.com - AKTOR peraih Piala Oscar, Leonardo DiCaprio, diminta untuk hadir dalam persidangan oleh hakim. Ia diminta memberikan kesaksian dalam perkara fitnah yang diajukan Andrew Greene.
Dilansir dari Aceshowbiz, Minggu (19/6), Leonardo diminta oleh hakim untuk menjadi saksi dalam gugatan yang dilayangkan Andrew Greene terkait film The Wolf of Wall Street yang diproduksi oleh Paramount Pictures.
Film tersebut berkisah tentang seorang pialang saham, Jordan Belfort. Mantan rekan Belfort, Andrew Greene, mengklaim bahwa film tersebut telah merusak reputasinya, karena dalam salah satu potongan film berkisah tentang dirinya.
"Salah satu adegan dalam fim ini tentang Mr Greene adalah palsu, memfitnah, dan sangat merugikan Mr Greene. Baik profesional maupun reputasi, baik sebagai seorang pengacara dan sebagai kapitalis bankir/usaha investasi, serta reputasi pribadinya," bunyi gugatan yang dilayangkan Greene kepada majelis hakim. (mg5/jpnn)
AKTOR peraih Piala Oscar, Leonardo DiCaprio, diminta untuk hadir dalam persidangan oleh hakim. Ia diminta memberikan kesaksian dalam perkara fitnah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Fakta-Fakta Seputar Kasus Jonathan Frizzy
- Ini Kegiatan Luna Maya Menjelang Nikah dengan Maxime Bouttier
- 3 Berita Artis Terheboh: Jonathan Frizzy Ditangkap, Gus Miftah Beri Penjelasan
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua