Toyota Mulai Jajaki Bahrain untuk Kapalkan Fortuner

Toyota Mulai Jajaki Bahrain untuk Kapalkan Fortuner
Toyota Fortuner Berbaju Patrol Car Siap di ekspor ke Bahrain. Foto : Dedi Sofian/JPNN

jpnn.com - TOYOTA dilaporkan sedang menjajaki pasar ekspor Fortuner yang diubah untuk menjadi Patrol Car atau mobil patroli untuk wilayah Timur Tengah khususnya Bahrain.

Deputy General Manager Product Business Management Division Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Erwin Simanjutak mengatakan penjajakan mobil konversi ini merupakan hasil survei yang dilakukan oleh Toyota.

"Kami sedang melakukan penjajakan dalam bentuk conversition car ini salah satun Patrol Car di Bahrain. Sekarang kami lagi jajaki spesifikasinya. Mudah-mudahan dengan mobil ini bisa tambah bisa tambah ekspor," kata Erwin di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (16/10).

Secara desain, Erwin menjelaskan tidak ada yang berbeda dibanding di Indonesia. Namun, Erwin mengatakan hanya penambahan beberapa bagian layaknya mobil polisi saja sepeeti sirine yang diletakan di bagian atas dan stiker bertulis patroli di bodi.

"Tidak hanya di bagian luar saja. Di bagian dalam juga ada beberapa penambahan seperti radio polisi, light bar and sirine, stiker patroli keamanan, recovery kit, radio communication, antena, partisi (jaring pemisah), kamera dan DVR, monitor, P3K, dan lampu tembak," katanya.

Kemudian perbedaan lainnya di bagian mesin lebih besar yaitu 3.0 liter bensin. Mesin ini tidak dipakai di Fortuner yang dijual di Indonesia ialah 2.4 liter diesel dan 2.7 liter bensin.

"Kalau untuk mesin juga berbeda dari di Indonesia. Mereka maunya dengan mesin yang lebih besae," tegasnya.

Untuk pengiriman awal, Erwin mengatakan, pihaknya berharap bisa mengirimkan 50 unit Fortuner Patrol Car ke Bahrain. Adapun sebelumnya, TMMIN sudah mengekspor Fortuner edisi standar ke Bahrain. (mg9/jpnn)

Toyota berharap bisa mengirimkan sebanyak 50 unit Fortuner Patrol Car ke Bahrain.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News