Turki Luncurkan Mobil Pertama Jenis SUV TOGG

Turki Luncurkan Mobil Pertama Jenis SUV TOGG
TOGG, SUV pertama Turki. Foto: Motor1

jpnn.com - Turki menandai perkembangan industri otomotif nasional mereka melalui peluncurkan TOGG. Ini menjadi mobil pertama hasil produksi dalam negeri.

TOGG merupakan mobil jenis sport utility vehicle (SUV). Diharapkan bisa diproduksi sebanyak 175.000 unit per tahun, termasuk model penggerak listrik.

Dalam mewujudkan SUV pertama mereka itu, Turki menghabiskan dana dalam proyek TOGG mencapai USD 3,7 miliar.

Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan mengatakan bahwa mobil itu tidak hanya menyasar pasar dalam negeri, melainkan global dengan ekspor pertama ke beberapa negara Eropa.

"Kita semua bersama-sama menyaksikan mimpi Turki yang berusia 60 tahun menjadi kenyataan," ungkap Erdogan pada saat pembukaan, dikutip dari Reuters, Sabtu.

"Ketika kita melihat mobil ini di jalan-jalan di seluruh dunia, kita akan mencapai harapan kita," kata Erdogan.

Erdogan mengatakan infrastruktur pengisian daya mobil listrik dibangun secara nasional pada 2022.

Turki merupajan eksportir mobil untuk Eropa namun melalui merek global antara lain Ford, Fiat Chrysler, Renault, Toyota dan Hyundai.

Turki menandai perkembangan industri otomotif nasional mereka melalui peluncurkan TOGG. Ini menjadi mobil pertama hasil produksi dalam negeri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News