Wadouh! Riau Dikepung Asap, Anggota DPRD Masih saja Keluar Negeri

jpnn.com - PEKANBARU - Di tengah kondisi Riau yang nyaris lumpuh menyusul bencana asap, tidak menyurutkan anggota DPRD Riau untuk berkunjung keluar negeri.
Komisi A DPRD Riau misalnya. Diketahui berangkat ke Jerman. Sebelumnya, beberapa waktu lalu terkuak kebenaran anggota Komisi B DPRD Riau ke Norwegia. Lalu disusul anggota Komisi E yang direncanakan ke Turki dan Amsterdam.
Terkuaknya keberangakatan Komisi A tersebut setelah salah seorang staf di DPRD Riau, Selasa (15/9) kemarin mengakui keberangkatan para anggota DPRD tersebut.
''Beberapa anggota Komisi A memang sedang berangkat ke Jerman,'' ujar salah seorang staf yang tidak ingin disebutkan namanya, kepada Pekanbaru Pos (Grup JPNN).
Keberangkatan anggota dewan keluar negeri, dikabarkan tidak secara bersamaan atau tidak serentak perkomisi.
Mengenai berita tersebut, Plt Sekwan Riau, Khuzairi enggan memberikan komentar. ''Saya tidak bisa memberikan konfirmasi masalah ini, jika ingin menanyakan hal tersebut silakan tanya kepada pimpinan, karena ini sifatnya satu pintu saja,'' ujar Khuzairi.
Sebelumnya Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman, sempat mengelak perihal keberangkatan ke luar negeri rekan-rekannya tersebut. Namun jika pun pergi, menurutnya hal itu tidak masalah karena memang dibenarkan secara anggaran.
''Saya bilang, kalau APBD sudah selesai, mau pergi ya silakan saja,'' katanya sambil masih tetap membantah kepergian anggotanya ke luar negeri.
PEKANBARU - Di tengah kondisi Riau yang nyaris lumpuh menyusul bencana asap, tidak menyurutkan anggota DPRD Riau untuk berkunjung keluar negeri.
- Dukung Asta Cita, Pemprov Sumsel Selaraskan Program 3 Juta Rumah dengan Visi Misi HDCU
- Bali Tolak Ormas GRIB Hercules, Kalimat Giri Prasta Tegas
- Identitas 12 Korban Tewas Akibat Kecelakaan Maut Bus ALS
- Kronologi Mobil Nissan Tabrakan Beruntun di Bandung, Pelajar Tewas setelah Terseret 80 Meter
- Bea Cukai-Tim Gabungan Gagalkan Penyelundupan 127 Kg Sabu-Sabu di Aceh
- Perahu Terbalik Diterjang Ombak Besar, Satu Nelayan Pesisir Barat Hilang