Waduhhh... Beraatt... 1.118.032 Hektare Hutan di Kaltim Rusak

jpnn.com - BALIKPAPAN – Kerusakan hutan di Kalimantan Timur benar-benar parah. Jutaan hektare hutan di Bumi Etam, julukan Kaltim rusak karena ulah manusia-manusia yang mengeruk keuntungan pribadi.
Berdasarkan data yang diperoleh Kaltim Post dari Panitia Kerja Perambahan dan Perusakan Kawasan Hutan DPR RI, hutan seluas 1.118.032 hektare di Kaltim rusak.
Artinya sekitar 9,5 persen atau 12.906.664 hektare hutan dari total luas Kaltim yang mencapai 129.066,64 kilometer persegi rata dengan tanah. Kerusakan hutan itu merupakan imbas aktivitas perusahaan perkebunan di Kaltim.
Kerusakan terbesar terjadi di Paser yang menyentuh angka 318.253 hektare dari 36 izin usaha. Posisi kedua diduduki Kutai Timur dengan 214.210 hektare dari 12 perusahaan.
Paser juga menduduki posisi puncak kerusakan hutan dari aktivitas pertambangan. Yakni 250.529 hektare hutan rusak dari 80 izin usaha. Posisi kedua ialah Kutai Kartanegara dengan 41 perusahaan dan kerusakan hutan seluas 142.663 hektare. (rom/far/jos/jpnn)
BALIKPAPAN – Kerusakan hutan di Kalimantan Timur benar-benar parah. Jutaan hektare hutan di Bumi Etam, julukan Kaltim rusak karena ulah manusia-manusia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polres Banyuasin Buka Layanan Hotline Laporan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Catat Nomornya
- 476 Karyawan Terbaik IWIP Menerima Penghargaan di Momen Hari Buruh
- Rote Hospiltality Academy Hadirkan Pendidikan Pariwisata Gratis di NTT
- 5.746 Jemaah Haji Asal Jawa Barat Berangkat via 2 Embarkasi
- 3 Wanita Ditangkap terkait Narkoba, Ada yang Simpan Sabu-Sabu Dalam Kemaluan, Alamak
- Truk Tabrak Minibus dan Rumah di Purworejo, 11 Meninggal