Wahai Tuhan, Ketum PBNU Ini Minta Engkau Berganti Nama

jpnn.com - JAKARTA - Nama kontroversial, Tuhan, warga Banyuwangi sedang disoroti banyak pihak. Kini PBNU juga ikut mengritik nama tersebut. Ketua Umum Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj juga menyarankan Tuhan mengganti namanya.
Menurut Said, nama Tuhan tidak etis dipakai. "Akan lebih baik lagi kalau diganti namanya," kata Said di kompleks Istana Negara, Jakarta, Kamis (27/8).
Said juga menyarankan para orang tua agar memberikan nama pada anak dengan nama yang sesuai. Meski diakuinya, bukan berarti nama Tuhan tak baik.
"Jangan nama Harb, artinya perang. Saidina Ali mau namakan anaknya Harb, perang. Enggak boleh, diganti Hasan. Nama Tuhan itu tidak etis lah," imbuhnya.
Meski mengritiknya, Said mengatakan, pemberian nama Tuhan itu tidak sampai disebut musyrik.
"Secara etika itu aja, tapi enggak sampai musyrik atau apa. Cuma anjurannya diganti saja," tandasnya. (flo/jpnn)
JAKARTA - Nama kontroversial, Tuhan, warga Banyuwangi sedang disoroti banyak pihak. Kini PBNU juga ikut mengritik nama tersebut. Ketua Umum Pengurus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Resmikan Masjid Jakarta Garden City, Gubernur Pramono Berpesan Begini
- Kepala BKN Sebut 1.967 CPNS 2024 yang Mundur Aslinya Tidak Lulus
- BSMI Peringatkan Dunia Internasional, Jalur Gaza Masih Belum Aman
- Kemenag Dorong Transformasi Ekonomi Pesantren Melalui Inkubasi Wakaf Produktif
- Adinkes Dorong Pemanfaatan Dana Desa untuk Penuntasan Stunting
- Biaya Haji Indonesia Lebih Mahal dari Malaysia