Wakil Bupati Jayawijaya Aniaya Kepala Bandara Wamena
Selasa, 09 Juli 2013 – 07:37 WIB

Wakil Bupati Jayawijaya Aniaya Kepala Bandara Wamena
WAMENA - Pejabat di Papua kembali bertindak arogan. Wakil Bupati Jayawijaya John R Banua dan beberapa orang lainnya diduga melakukan pemukulan terhadap Kepala Bandara Wamena, Jayawijaya, Junikar Pakondo. Junikor menjelaskan, John R Banua beserta rombongan peserta Pesparawi (pesta paduan suara gerejawi) dari Kabupaten Teluk Wondama Provinsi Papua Barat hendak terbang ke Jayapura. Karena permintaannya tak dituruti, John dan beberapa rombongannya lainnya lantas melakukan penganiayaan.
Junikor terpaksa dilarikan ke RSUD Wamena untuk mendapatkan perawatan sekaligus divisum. Senin (8/7), korban melapor ke Polres Jayawijaya atas perlakuan John pada Minggu (7/7).
"Waktu penerbangan terbatas sampai jam 5 sore. Bandara Sentani pun sudah ditutup. Tapi mereka memaksa untuk diterbangkan," kata Junikar kepada Cenderawasih Pos (JPNN Group) melalui telepon selulernya, Senin (8/7).
Baca Juga:
WAMENA - Pejabat di Papua kembali bertindak arogan. Wakil Bupati Jayawijaya John R Banua dan beberapa orang lainnya diduga melakukan pemukulan terhadap
BERITA TERKAIT
- Dukung Asta Cita, Pemprov Sumsel Selaraskan Program 3 Juta Rumah dengan Visi Misi HDCU
- Bali Tolak Ormas GRIB Hercules, Kalimat Giri Prasta Tegas
- Identitas 12 Korban Tewas Akibat Kecelakaan Maut Bus ALS
- Kronologi Mobil Nissan Tabrakan Beruntun di Bandung, Pelajar Tewas setelah Terseret 80 Meter
- Bea Cukai-Tim Gabungan Gagalkan Penyelundupan 127 Kg Sabu-Sabu di Aceh
- Perahu Terbalik Diterjang Ombak Besar, Satu Nelayan Pesisir Barat Hilang