WN India Terduga Pembunuh Istrinya Tewas di Kamar Hotel, Ada Obat-obatan

jpnn.com, KOTA BEKASI - Warga Negara Asing (WNA) asal India berinisial MY yang diduga sebagai pembunuh istrinya, WU, ditemukan tewas di kamar salah satu hotel di Karawang, Jawa Barat.
Menurut Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan, WN India ditemukan tewas pada Minggu (25/4).
"Di lokasi (kamar hotel,red) ditemukan obat-obatan dengan kondisi mayat (MY, red) ketika ditemukan ada cairan yang keluar dari mulutnya," kata Hendra saat dikonfirmasi, Jumat (30/4).
Namun, Hendra belum bisa memastikan apakah MY tewas karena bunuh diri atau dibunuh.
"Masih kami lihat apakah MY mengarah pada bunuh diri atau dibunuh atau sakit. Masih kami selidiki," ucap Hendra.
Diketahui, tewasnya MY pada Minggu kemarin bertepatan dengan penemuan mayat WU, istrinya.
WU ditemukan tewas bersimbah darah di rumah kontrakannya, Perumahan Griya Asri 2, RW 023, Desa Sumber Jaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.
MY diduga kuat pembunuh WU. Hal itu berdasarkan analisis sementara pihak kepolisian yang telah memeriksa rekaman CCTV di area rumah WU.
WNA asal India berinisial MY yang diduga sebagai pembunuh istrinya, WU, ditemukan tewas di kamar salah satu hotel di Karawang, simak selengkapnya.
- Polisi Kantongi Nama Pelaku Pembacokan Tewaskan Danang di Semarang
- Nyawa Danang Melayang Setelah Dibacok OTK di Semarang
- Bulog Terapkan Teknologi Biostimulan, Produksi Padi di Karawang Naik 2 Kali Lipat
- Cucu Bunuh Nenek di Karawang Demi Emas 100 Gram, Begini Kejadiannya
- Denpom TNI Kantongi Bukti Transfer Uang Setoran Judi Sabung Ayam di Lampung
- Mau Kabur ke Luar Kota, Pelaku Pembunuhan Wanita di Bekasi Ditangkap