Yakin Duet Ini Bisa Kalahkan Ahok

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Arief Poyuono meyakini duet Tri Rismaharini - Sandiaga Uno dalam Pilkada DKI Jakarta 2017 bisa mengalahkan Basuki T Purnama alias Ahok.
"Kalau dilihat dari sisi popularitas, akseptabilitas serta elektabilitas pasangan Risma - Sandiaga memang bisa mengalahkan Ahok dan pasangannya serta calon calon lain," kata Arief kepada wartawan di Jakarta, Rabu (11/5).
Alasannya, menurut Arief, pengaruh primodialisme dalam setiap pilkada sangat kuat sekali untuk menentukan pilihan masyarakat.
Hingga saat ini Gerindra-PDI Perjuangan terus menjalin komunikasi jelang Pilkada DKI Jakarta 2017.
Bahkan, partai pimpinan Prabowo Subianto menerima banyak masukan dari masyarakat, agar mengusung Walikota Surabaya dari PDIP itu berpasangan dengan kader Gerindra untuk DKI 1.
"Hanya saja semua keputusan untuk menentukan siapa yang akan diusung oleh Gerindra dalam Pilgub DKI Jakarta diputuskan oleh Bapak Prabowo Subianto sebagai pemegang mandat Kongres Gerindra untuk menentukan calon kepala daerah pada tingkatan Provinsi," tambahnya.
Sejarah pilkada mencatat bahwa PDIP-Gerindra pernah sukses memenangkan Pilkada DKI, ketika mengusung pasangan Joko Widodo-Basuki T Purnama (Ahok) tahun 2012. Banyak pihak memprediksi, kesuksesan itu bisa terulang bila kedua partai besar itu berkoalisi dalam Pilkada 2017.(fat/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengamat Sebut Rekayasa Penangkapan Cawabup Bengkulu Selatan Preseden Buruk Bagi Demokrasi
- Martin Manurung: Presiden dan DPR Sepemikiran Tuntaskan RUU PPRT
- Robert Kardinal Sebut Masyarakat Papua Kecewa dengan Pelaksanaan Pemekaran
- Kontroversi Mutasi Letjen Kunto, Pengamat Militer Bicara Matahari Kembar
- Cuti Petahana di PSU Pilkada Banggai Disorot, Diduga Tak Pernah Ada
- Hidayat Nur Wahid Serukan Konsistensi Perjuangkan Palestina Merdeka di Milad ke-23 PKS