Suzuki Swift 2012: Racing Swifter

Suzuki Swift 2012: Racing Swifter
Suzuki Swift 2012: Racing Swifter. Foto Ototrend/JPNN.com

jpnn.com - Sejak lama, Ricardo Yosua mengidam-idamkan sosok mobil mungil dengan tampilan racing. Namun buah impiannya terwujud manakala crew Revenge Surabaya ini melego sebiji Mercy C180 dan berganti dengan Swift lansiran 2012.

“Butuh waktu 6 bulan untuk mendandani konsep racing,” kata Ricardo kepada Ototrend (Jawa Pos Group).

Tak pelak dari konsep modifikasi tersebut Ricardo berhasil menyabet gelar racing di ajang kontes modifikasi tahun lalu.

Balutan eksterior nampak sporty setelah bagian body yang berkelir white dibungkus stiker Oracal warna orange matte hasil kreasi Studio Cutting.

”Agar terlihat keren kuimbuhkan sticker nuansa racing,” katanya.  

Khas gaya balap bumper depan berikut sidekirtnya model custom. Selanjutnya headlamp kiri dicoak dengan mengusung bahan dari fiber berikut kaca ke dua daun pintu depan dan belakang merujuk bahan acrylic window.

“Diganti akrilik tujuannya biar ringan aja,” tukas Ricardo yang menambahkan bahwa headlamp kiri dibikin lubang untuk memperlancar masuknya angin ke saluran udara di mesin.

Kian selaras maka interior ikutan ditata ulang sesuai style racing. Hasilnya interior yang dibalut roll cage karya Shark Speed dijejali jok bucket seat produk Bride yang dibalut safety belt Takata.

Sejak lama, Ricardo Yosua mengidam-idamkan sosok mobil mungil dengan tampilan racing. Namun buah impiannya terwujud manakala crew Revenge Surabaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News