26 Sekolah di Batang Hari Berhasil Berbenah lewat Program PINTAR

26 Sekolah di Batang Hari Berhasil Berbenah lewat Program PINTAR
Pameran praktik baik program PINTAR dari 26 sekolah di Batang Hari, Jambi. Foto : Natalia Laurens/JPNN

jpnn.com, JAMBI - Sebanyak 26 Sekolah dan madrasah di Batang Hari mengadakan unjuk karya praktik baik pembelajaran dan manajemen berbasis sekolah di Aula STIE Muara Bulian pada Kamis (25/7).

Kegiatan ini diselenggarakan oleh program PINTAR hasil kerja sama antara pemerintah Kabupaten Batang Hari melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Batang Hari, Kemenag Batang Hari dan Tanoto Foundation.

Ada 26 sekolah yang ikut, terdiri dari 18 SD/MI dan 8 SMP/MTs.

Dalam showcase atau pameran praktik baik program PINTAR (Pengembangan Inovasi untuk Kualitas Pembelajaran), 26 sekolah dan madrasah memamerkan berbagai kreativitas guru dan siswa di sekolah sebagai hasil dari pembelajaran sehari-hari.

Sekolah dan madrasah menunjukkan kreativitas hasil pelatihan pembelajaran aktif, manajemen berbasis sekolah, budaya baca dan peran serta masyarakat yang diselenggarakan untuk sekolah mitra program sejak September 2018.

BACA JUGA : Tanoto Foundation Ingin Cetak Calon Pemimpin Seperti Jokowi

Sekretaris Daerah Batang Hari, Bakhtiar, mengajak para guru dan kepala sekolah untuk menjaga dan mengembangkan inovasi-inovasi pembelajaran yang dia lihat pada acara showcase.

Pembelajaran ini untuk membuat siswa menjadi inovatif, kreatif, produktif dan mampu beradaptasi dengan perubahan zaman.

Sebanyak 26 sekolah dan madrasah memamerkan berbagai kreativitas guru dan siswa di sekolah sebagai hasil dari pembelajaran sehari-hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News