4 Manfaat Jus Seledri yang Tidak Terduga, Wanita Pasti Suka

4 Manfaat Jus Seledri yang Tidak Terduga, Wanita Pasti Suka
Jus Seledri. Foto: Hallosehat

Selain itu, selalu menjaga kebersihan organ reproduksi juga bisa mencegah Anda dari penyakit infeksi saluran kemih akibat bakteri dan jamur.

2. Memberikan Efek Antiinflamasi

Seledri mengandung senyawa organik apigenin yang sering dimanfaatkan dalam pengobatan Tiongkok sebagai antiinflamasi, antivirus, dan antioksidan.

Penelitian membuktikan bahwa seledri mengandung senyawa luteolin yang memiliki sifat anti kanker dan memperlambat penyebaran sel kanker serta mengembalikan keseimbangan tubuh.

3. Bikin Awet Muda

Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam seledri mampu meningkatkan kesehatan kulit dan mencegah penuan dini.

Anda bisa menggunakan seledri sebagai masker atau konsumsi langsung dengan cara smoothie dan jus seledri.

4. Mengontrol Berat Badan

Minum seledri saja memang tidak cukup untuk menurunkan berat badan.

Akan tetapi, Anda bisa rutin minum jus seledri dan juga, jangan lupa olahraga dan mengonsumsi makanan rendah kalori lainnya.

Menurut penelitian, seledri merupakan jenis sayuran kaya vitamin rendah kalori dan gula yang baik dikonsumsi bagi orang-orang yang sedang mengikuti program diet.(genpi/jpnn)

Ada beberapa manfaat jus seledri yang ternyata sangat baik untuk kesehatan tubuh Anda dan salah satunya ialah bisa membantu menurunkan berat badan.


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News