5 Napi Rutan Landak Kabur

5 Napi Rutan Landak Kabur
5 Napi Rutan Landak Kabur
Susani menambahkan, menurut penuturan petugas keamanan Rutan yang pada saat itu melaksanakan piket, proses pelarian para napi tersebut hanya dalam hitungan menit saja. Saat petugas mengontrol lagi, kelima napi itu sudah kabur.

"Tahanan lainnya sempat bertanya kepada lima napi tersebut, mengapa pergi ke belakang. Lantas dijawab napi itu karena diminta untuk membetulkan selang air. Padahal, kita sudah melarang semua napi supaya tidak boleh pergi ke belakang," kata Susani.

Ia mengungkapkan, pada Sabtu (26/12) sekitar pukul 00.00 malam kelima napi itu sempat kepergok oleh anggota Reskrim Polsek Ngabang saat melintas di jalan raya Desa Tebedak. Saat itu mereka berjalan kaki menuju arah Sanggau.

"Begitu ditanya oleh anggota Reskrim Polsek Ngabang, kelima napi itu langsung kabur melarikan diri. Tapi, satu orang napi sempat dipegang kerah bajunya oleh petugas kepolisian saat hendak melarikan diri. Namun, napi tersebut hendak menikam petugas. Karena tidak membawa senjata, akhirnya petugas kepolisian melepas kerah baju napi bersangkutan. Napi itu bersama teman-temannya langsung kabur ke hutan," ungkap Susani.(rie/fuz)

NGABANG- Lima narapidana penghuni Rutan Klas II B Landak, Kalbar melarikan diri, Sabtu (26/12) sekitar pukul 14.30. Kelima napi tersebut adalah Lano,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News