5 Sertifikat Rumah Milik Ibunya Dino Patti Djalal Beralih Nama Secara Tiba-Tiba

5 Sertifikat Rumah Milik Ibunya Dino Patti Djalal Beralih Nama Secara Tiba-Tiba
Dino Patti Djalal. Foto: antaranews.com

jpnn.com, JAKARTA - Penasihat Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Dino Patti Djalal mengatakan bahwa lima sertifikat tanah milik ibunya telah beralih nama secara tiba-tiba.

Padahal, menurut Dino, sang ibu tidak pernah menjual atau menyerahkan sertifikat tersebut kepada orang lain.

Dino curiga ada modus operandi yang melibatkan mafia tanah secara terstruktur.

Salah satu sertifikat tanah yang berubah nama berada di Executive Paradise, Antasari, Jakarta Selatan.

"Tahu-tahu sertifikat rumah milik ibu saya telah beralih nama di BPN padahal tidak ada AJB, tidak ada transaksi bahkan tidak ada pertemuan apa pun dengan ibu saya," kata dia melalui twit di Twitter, Selasa (9/2).

Saat dikonfirmasi, Duta Besar Amerika Serikat era SBY itu membenarkan kejadian tersebut.

Dia mengaku sudah melaporkan kejadian tersebut kepada kepolisian. Dan kasus ini tengah diproses.

Dia juga mendorong Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengungkap kasus ini seterang-terangnya.

Dino Patti Djalal sudah melaporkan kejadian ini kepada kepolisian dan berharap masyarakat berani melawan mafia tanah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News