7 Makanan Pemicu Sembelit

Jadi, makanlah makanan sehat yang kaya buah-buahan dan sayuran yang menyediakan serat yang dibutuhkan untuk membangun bakteri baik dan menjaga kesehatan usus.
Berikut ini beberapa makanan yang bisa menyebabkan sembelit yang harus dihindari, seperti dikutip laman Healthshots.com.
1. Cokelat susu
Cokelat mengandung banyak lemak, yang menunda pencernaan dan aliran makanan melalui saluran pencernaan, sehingga mengakibatkan sembelit.
Meskipun mengonsumsi biji kakao beserta kulitnya bisa mengurangi risiko sembelit, mengonsumsi terlalu banyak cokelat atau makanan yang berhubungan dengan cokelat dapat menyebabkan sembelit, demikian temuan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam European Journal of Gastrointestinal.
2. Kafein
Minuman yang mengandung kafein seperti minuman berenergi, kopi hitam, kopi tanpa kafein, teh, teh dengan krim, cokelat panas, soda, dan sebagainya sangat dilarang untuk Anda.
Kafein cenderung menarik air dari usus besar jika dikonsumsi secara berlebihan.
Namun, jika Anda mengonsumsi kafein dalam jumlah terbatas, hal itu dapat merangsang pergerakan usus.
3. Makanan olahan dan beku
Meskipun makanan olahan dan beku mungkin lebih praktis, makanan tersebut tidak sehat dalam segala aspek.
Ada beberapa jenis makanan yang bisa menyebabkan Anda mengalami sembelit dan salah satunya adalah tentu saja makanan cepat saji.
- 4 Makanan Pemicu Retensi Air yang Harus Anda Ketahui
- 8 Makanan yang Sulit Dicerna Usus
- 3 Makanan yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Otak
- Lindungi Kulit dari Sinar Matahari dengan Mengonsumsi 7 Makanan Ini
- 7 Makanan Tinggi Kandungan Vitamin B12 yang Baik untuk Kesehatan
- 5 Makanan yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Otak