73.811 Jamaah Haji Sudah Pulang

73.811 Jamaah Haji Sudah Pulang
73.811 Jamaah Haji Sudah Pulang
JAKARTA - Proses pemulangan jamaah haji reguler dari Arab Saudi sudah hampir separuh jalan. Dari total jamaah yang mencapai 194 ribu, Kementerian Agama (Kemenag) mencatat sudah ada 73.811 orang. Proses pemulangan berlangsung hingga akhir bulan ini.

Kepala Pusat Informasi dan Humas (PIH) Kemenag Zubaidi di Jakarta kemarin (12/11) mengatakan, selain memantau kepulangan jamaah haji reguler Kemenag juga mengamati pemulangan jamaah haji khusus. Dia menuturkan jika sampai kemarin jumlah jamaah haji khusus yang sudah tiba di tanah air mencapai 11.114 orang.

"Dengan jumlah itu, separuh lebih jamaah haji Indonesia saat ini masih di Arab Saudi," kata dia. Laporan terakhir yang dia terima, saat ini jamaah haji Indonesia yang paling banyak sudah berada di Madinah. Jamaah haji yang singgah dulu di Madinah ini adalah yang termasuk dalam gelombang kedua. Mereka dulu langsung menuju Makkah, baru setelah Wukuf bergeser menuju Madinah.

Zubaidi mengatakan, pihaknya masih belum bisa memberikan hasil evaluasi yang menyeluruh soal pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Dia mengatakan pelayanan haji sampai saat ini masih berlangsung, sehingga belum bisa dinilai secara tepat. "Biar ini semuanya selesai dulu," kata dia.

JAKARTA - Proses pemulangan jamaah haji reguler dari Arab Saudi sudah hampir separuh jalan. Dari total jamaah yang mencapai 194 ribu, Kementerian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News