ADB: Krisis Asia Tak Akan Terulang

ADB: Krisis Asia Tak Akan Terulang
ADB: Krisis Asia Tak Akan Terulang
KRISIS finansial global diyakini bakal berdampak pada negara-negara Asia. Tapi, Presiden ADB (Bank Pembangunan Asia) Haruhiko Kuroda yakin ekonomi kawasan itu akan berjalan lebih baik sesuai standar dunia saat ini.

Bahkan, Kuroda juga menepis kekhawatiran atas ekonomi Australia maupun Korsel. Dia menegaskan, perekonomian kedua negara dalam kondisi sehat alias stabil di tengah meluasnya gejolak global.

Menurut Kuroda, tingkat pertumbuhan ekonomi di sebagian negara berkembang Asia relatif tetap tinggi. Dia juga menyuarakan harapan bahwa krisis global akan reda dan terkendali beberapa pekan ke depan.

''Krisis finansial di AS dan Eropa sejauh ini belum membawa kerusakan besar pada sistem finansial Asia, baik langsung atau tidak langsung,'' katanya. ''Tapi, ekonomi riil di Jepang, AS, dan Eropa mulai melambat. Di beberapa negara lajunya cepat,'' lanjut dia. Dia memprediksi melemahnya ekonomi AS dan Eropa akan berdampak pada perlambatan ekonomi di Asia akibat turunnya pertumbuhan ekspor.

KRISIS finansial global diyakini bakal berdampak pada negara-negara Asia. Tapi, Presiden ADB (Bank Pembangunan Asia) Haruhiko Kuroda yakin ekonomi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News