Akui Perlu Evaluasi Besar

Banyak Kekurangan di SEA Games

Akui Perlu Evaluasi Besar
Akui Perlu Evaluasi Besar
JAKARTA- Target Indonesia sebagai juara umum SEA Games 2011 memang hampir pasti tercapai. Hingga kini perolehan Indonesia meninggalkan jauh para pesaingnya. Namun, target sebagai tuan rumah yang baik sepertinya belum mampu dicapai. Indikasinya banyak kekurangan yang dikeluhkan para peserta selama SEA Games. Misalnya soal makanan ataupun keamanan.

"Kami akui perlu banyak evaluasi. Koordinasi antara Inasoc Pusat dengan Daerah tak berjalan dengan baik," ucap Rahmat Gobel, ketua harian Inasoc saat ditemui di Senayan, Jakarta kemarin (16/11).

Koordinasi itu salah satunya terkait mekanisme penyelenggaraan pertandingan. Rahmat menyatakan, Panpel kerap kecolongan terkait tiket untuk penonton. Ada banyak oknum yang ternyata memasukkan teman atau keluarganya untuk menyaksikan sebuah laga. Padahal, hal itu sebenarnya tak boleh dilakukan.

"Tiketnya kan ada asuransinya. Kalau terjadi apa-apa dengan penonton yang tak memakai tiket, bukan tanggungan kami. Kecuali kalau yang pegang tiket tentu akan mendapatkan hak dari perusahaan asuransinya," imbuh Rahmat.

JAKARTA- Target Indonesia sebagai juara umum SEA Games 2011 memang hampir pasti tercapai. Hingga kini perolehan Indonesia meninggalkan jauh para

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News