Alumni PPSA 22 Lemhanas RI Donasi Buku untuk Masyarakat

Alumni PPSA 22 Lemhanas RI Donasi Buku untuk Masyarakat
Para alumni PPSA 22 Lemhannas RI Angkatan 2019. Foto: dok IKAL

jpnn.com, JAKARTA - Para alumni PPSA 22 Lemhannas RI Angkatan 2019 mengadakan reuni pertama kali di Ruang Serbaguna Perpustakaan Nasional Lantai 4, Jakarta Pusat, Sabtu (15/10).

Peserta PPSA 22 Lemhannas RI Tahun 2019 itu berjumlah 80 orang yang berasal dari berbagai profesi.

Di antaranya perwira tinggi dari TNI AD 16 orang, TNI AL 8 orang, TNI AU 6 orang, Polri 15 orang.

Peserta dari kementerian berjumlah 19 orang, Kopertis 5 orang, Kadin Indonesia 3 orang, organisasi masyarakat 5 orang, dan tokoh masyarakat 3 orang.

Para peserta mempelajari banyak hal di Lemhanas di antaranya terkait pemantapan pemahaman empat konsensus dasar bangsa yaitu, Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhineka Tunggal Ika, juga Paradigma Nasional Wawasan Nusantara dan Ketahanan Nasional.

"Kami PPSA 22 Tahun 2019 belajar 5,5 bulan dari Maret sampai dengan September 2019 di Lemhannas RI. Kami berasal dari TNI, POLRI, ASN, akademisi, dunia usaha, pemuka agama, tokoh masyarakat. Dari masing-masing peserta diharapkan dalam pekerjaan dan pengabdiannya tumbuh sinergi di antara para peserta didik bagi negeri mewujudkan ketahanan nasional," kata Ketua Panitia reuni Brigadir Jenderal TNI Wirana Prasetya Budi.

Setelah menempuh pendidikan selama 5.5 bulan tersebut, tiga tahun kemudian para peserta berjumpa kembali dalam acara reuni tersebut.

Rinawati Prihatingsih, salah seorang alumni PPSA 22 yang dikirim dari KADIN Indonesia mewakili dunia usaha mengapresiasi reuni tersebut.

IKAL 22 mengajak seluruh elemen alumni Lemhannas PPSA 22 untuk donasi buku ditujukan bagi masyarakat khususnya di wilayah terdepan, terluar dan tertinggal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News