Antisipasi Penyimpangan Distribusi Pupuk Bersubsidi!
Minggu, 29 Mei 2011 – 01:23 WIB

Antisipasi Penyimpangan Distribusi Pupuk Bersubsidi!
KALIANDA – Upaya mengantisipasi penyimpangan pendistribusian pupuk subsidi dilakukan Pemkab Lampung Selatan, Provinsi Lampung. Karena itu, pemkab telah membentuk tim guna mengawasi pendistribusian pupuk bersubsidi. Tim ini nantinya yang melakukan monitoring ke masyarakat untuk memastikan pupuk itu tersalurkan kepada kelompok tani di Lamsel.
’’Ada tim untuk mengawasinya. Ini dilakukan agar pendistribusian dapat tepat sasaran,’’ kata Kepala Dinas Pertanian, Tanaman Pangan, dan Hortikultura (PTPH) Lamsel Ir. Muverdi Ch.
Baca Juga:
Ia menyatakan, meski pihaknya tidak bisa menjamin bakal terjadinya penyimpangan, akan berupaya seoptimal mungkin agar penyalurannya tepat sasaran sehingga dimanfaatkan petani. ’’Dengan adanya tim monitoring ini, kami harapkan tidak ada penyimpangan,’’ ujarnya.
Pemkab juga akan berkoordinasi dengan kepolisian dan kejaksaan dalam mengawasi pendistribusian pupuk subsidi ini. ’’Jadi pihak kepolisian dan kejaksaan juga kami libatkan dalam pengawasannya,’’ sambung dia.
KALIANDA – Upaya mengantisipasi penyimpangan pendistribusian pupuk subsidi dilakukan Pemkab Lampung Selatan, Provinsi Lampung. Karena itu,
BERITA TERKAIT
- ZCorner Dorong UMKM Halal dan Pemberdayaan Mustahik
- Bandar Narkoba Diringkus Polda Kalteng Dijerat Pasal Pencucian Uang, Terancam Lama di Penjara
- Warga Kotim Diserang Buaya 4 Meter saat Berwudu di Sungai
- Temui Gubernur Herman Deru, Bupati OKU Paparkan 33 Usulan Bangubsus, Apa Saja?
- Dongkrak Ekonomi dan Wisata, Borobudur International Bike Week akan Jadi Event Tahunan
- Ini Jadwal Terbaru Tes PPPK Tahap 2, Ada Lokasi Lintas Provinsi