AS Bereaksi Beredarnya Video Bejat Marinir

AS Bereaksi Beredarnya Video Bejat Marinir
AS Bereaksi Beredarnya Video Bejat Marinir
Identitas personel marinir itu terungkap setelah pejabat AS dan Afghanistan menyatakan terkejut dan marah atas peredaran luas video yang diunggah di situs internet seperti TMZ dan YouTube pada Rabu lalu (11/1). Dalam video itu, terlihat empat pria dengan pakaian tempur Korps Marinir AS sedang mengencingi tiga mayat yang terkapar di tanah di depan mereka.

Belum diketahui siapa yang merekam dan mengunggah video berdurasi 39 detik itu. Tetapi, pria berseragam dalam video itu seperti sadar bahwa aksi mereka sedang direkam. Sementara itu, jasad  yang tergeletak berkulit cokelat, tanpa alas kaki, dan berpakaian serbalonggar. Salah seorang di antaranya terlihat bermandikan darah.

Menteri Pertahanan (Menhan) AS Leon Panetta pun mengecam video itu dan menginstruksikan kepada marinir AS dan Pasukan Bantuan Keamanan Internasional (ISAF) di Kabul, Afghanistan, untuk menyelidiki kasus tersebut. "Tindakan itu sama sekali tidak pantas dilakukan anggota militer AS," tegas Panetta dalam pernyataan resminya. Dia juga mengaku telah melihat rekaman video tersebut.

Secara terpisah, Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton juga terkejut melihat isi video itu. Dia lantas berpendapat sama dengan Panetta bahwa perilaku memalukan itu tidak sejalan dengan standar nilai yang dipegang oleh personel militer AS, khususnya marinir.

WASHINGTON--Militer Amerika Serikat (AS) cepat bertindak dalam mengusut skandal video empat marinir negara itu yang mengencingi tiga jasad milisi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News