Azzurri Minus Duo Juve
Buffon-Camoranesi Absen karena Cedera
Rabu, 08 Oktober 2008 – 12:01 WIB

Azzurri Minus Duo Juve
Sebagai pengganti, pelatih Italia Marcello Lippi hanya memanggil satu pemain, yakni Gianluca Curci. Kiper Siena yang belum pernah membela Azzurri itu akan menjadi deputi Marco Amelia dan Morgan de Sanctis. Sementara tidak adanya pemain pengganti Camoranesi, Lippi mengungkapkan punya stok yang cukup banyak. ''Kami masih punya (Gennaro) Gattuso, (Daniele) De Rossi, maupun (Simone) Perrotta,'' tutur Lippi kepada Corriere dello Sport.
Baca Juga:
Di sisi lain, Juve -sebutan Juventus- ikut cemas dengan cedera Buffon dan Camoranesi. Terlebih, Juve tengah dalam tren negatif setelah hasil buruk di Serie A Italia (terperosok di peringkat ke-11 klasemen sementara) yang berbuntut ancaman pemecatan terhadap pelatih Claudio Ranieri.
Tak hanya itu. Jika harus absen sebagaimana analisis tim medis Azzurri, Buffon dan Camoranesi bakal melewatkan big match lawan raksasa Spanyol Real Madrid di matchady ketiga Liga Champions pada 21 Oktober nanti. (dns/ca)
FLORENCE - Kabar buruk bagi Timnas Italia. Dua pilar Azzurri -sebutan Timnas Italia- kiper Gianluigi Buffon dan winger Mauro Camoranesi, dipastikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Inter Milan vs Barcelona: Si Ular Kembali Hadirkan Trauma
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan