Baguna PDI Perjuangan Tangsel Salurkan Bantuan ke Korban Gempa Cianjur

“Diharapkan kegiatan aksi sosial ini ini dapat terus dilakukan oleh DPC PDI Perjuangan Tangerang Selatan dan Baguna DPC PDI Perjuangan untuk selalu turut prihatin dan membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujar Ibu Hillary dalam keterangan tertulis, Rabu (23/11/2022).
Hillary menambahkan pemberian bantuan paket sembako dan produk kesehatan merupakan tahap awal. Baguna DPC sangat dibutuhkan oleh para korban yang terdampak, bantuan ini sangat bermanfaat bagi para korban.
"Dengan demikian, kita harus peka dan memberikan perhatian yang lebih, tidak hanya di momen ini," ujarnya.
Selanjutnya semoga Baguna DPC PDI Perjuangan dapat terus berperan lebih banyak lagi dalam kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan.
"Semoga musibah ini dihadapi oleh para korban dengan tabah dan kuat, serta BAGUNA PDI Perjuangan akan terus siaga membantu," ujarnya.(ray/jpnn)
Baguna DPC PDI Perjuangan Tangerang Selatan mengirimkan bantuan sembako dan peralaan kesehatan untuk masyarakat terdampat bencana gempa bumi di Cianjur, Jabar.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Ketua Komisi II DPR Sebut Kemandirian Fiskal Banten Tertinggi di Indonesia pada 2024
- Warga Banten Tewas Dikeroyok 4 Orang, 2 Pelaku Oknum TNI
- Layanan Jantung Bethsaida Healthcare Jadi Destinasi Wisata Medis di Banten
- Oknum Anggota DPRD Banten Ditangkap Terkait Penipuan Cek Kosong, Begini Kronologinya
- Sepasang Kekasih Kepergok Lagi Buang Janin di Bintaro
- Polisi Anggota Polres Tangsel Meraba-raba Istri Orang, Viral