Banyak Proyek Infrastruktur Bermasalah, Menko Darmin Bungkam

Banyak Proyek Infrastruktur Bermasalah, Menko Darmin Bungkam
Darmin Nasution. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution tidak mau mengomentari soal banyaknya gangguan dalam pelaksanaan proyek infrastruktur di lapangan. 

"Ya namanya itu, itu departemen teknis, saya tidak ikutlah," ujar Darmin kepada wartawan di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa (20/2). 

Sebagai menko, dirinya sekarang sedang mengidentifikasi dan memastikan apakah dari total 245 proyek strategis nasional (PSN) semua sudah bisa dipastikan pembiayaannya tahun ini. 

Hal ini berkaitan dengan mana saja PSN yang nantinya bena-benar bisa berjalan dan mana yang tidak. "Bagus kalau sudah mulai dibangun, karena kalau sama sekali belum, kami sudah mereview mana yang harus diprioritaskan," jelasnya. 

Dia tidak ingin kegiatan yang masuk PSN belum jelas anggarannya. Karena itu tahun ini akan ditentukan mana saja proyek yang bisa dipastikan penyelesaian pembiayaannya (financial close), mana yang tidak. (fat/jpnn)


enteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution tidak mau mengomentari soal banyaknya gangguan dalam pelaksanaan proyek infrastruktur di lapangan.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News