Bea Cukai Optimalkan Pelayanan kepada Masyarakat

Bea Cukai Optimalkan Pelayanan kepada Masyarakat
Petugas Bea Cukai memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ilustrasi Foto: Humas Bea Cukai

Di Belawan, Bea Cukai Belawan mendapatkan kunjungan kerja dari Jabatan Kastam Diraja Malaysia (JKDM) (1/11). 

Dalam kegiatan ini, dibahas beberapa hal seperti penyebaran rokok ilegal dan minuman mengandung etil alkohol (MMEA) yang kini menjadi masalah serius khususnya di Malaysia.

Selanjutnya, Bea Cukai Belawan turut hadir dan menjadi pemateri dalam kunjungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Indonesia (KLHK), Kementerian Lingkungan Hidup Jepang (MOEJ), dan Basel Convention and Stockholm Convention Regional Centre–Southeast Asia ke Medan, Kamis (3/11). 

Kunjungan ini merupakan salah satu rangkaian acara Workshop 2022 of the Asian Network for Prevention of Illegal Transboundary Movement of Hazardous Wastes in Medan dari KLHK.

Dalam kegiatan ini, Bea Cukai Belawan berkesempatan untuk menjelaskan tentang bahaya Hazardous and Toxic Substance atau bahan berbahaya dan beracun (B3). 

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari beberapa negara, seperti Brunei Darussalam, Kamboja, Malaysia, Singapura, Thailand, Myanmar, Laos, Filipina, Vietnam, Hongkong, Australia, dan Jepang.

“Semoga dengan berbagai kegiatan bersama ini dapat menjalin kerja sama yang baik dan menjadi wadah untuk saling bertukar informasi hingga tercapai pelayanan yang optimal,” kata Hatta. (mrk/jpnn)

Bea Cukai terus mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat dengan cara ini, simak selengkapnya


Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News