Begini Kondisi Para WNI yang Disandera Abu Sayyaf cs

jpnn.com - JAKARTA—Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengaku mendapatkan laporan terkait kondisi WNI yang disandera di Filipina. Ia memastikan para WNI dalam kondisi baik.
“Informasi yang kami terima baik-baik saja,” ujar Badrodin di Jakarta, Rabu (30/3).
Sejauh ini, Polri belum masuk dalam tim untuk penyelamatan para WNI yang disandera kelompok radikal Abu Sayyaf di perairan Filipina. Badrodin mengaku, masih menunggu perizinan dari Filipina. Menurutnya, TNI yang memiliki wewenang lebih besar untuk berkoordinasi dengan otoritas Filipina.
“Kami menunggu koordinasi-koordinasi apakah nanti dari pemerintah Filipina itu membolehkan kami ikut ke sana atau tidak. Inikan adanya di luar wilayah indonesia. Jadi TNI yang koordinasi,” imbuhnya.
Badrodin enggan menjawab terkait tuntutan penyandera yang meminta tebusan Rp 15 miliar. Menurutnya, itu juga menjadi kewenangan pihak perusahaan kapal para WNI yang disandera. (flo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelamar CPNS 2024 Penuhi Passing Grade, tetapi Tidak Lulus, Masih Punya Harapan
- AstraZeneca dan CISC Serukan Pentingnya Skrining Kanker Paru Lebih Awal
- Dompet Dhuafa Ajak Masyarakat Menebar Hewan Kurban Hingga ke Pelosok Negeri
- Natalius Pigai Bakal Pertanyakan Vasektomi kepada Dedi Mulyadi
- Pakar Hukum: Putusan MA Wajib Dilaksanakan dalam Perkara RSI NTB dengan Kontraktor
- Kapolda Sumbar Perintahkan Usut Tuntas Kecelakaan Maut Bus ALS di Padang Panjang