Bella Shofie Sebut Sidang Perceraiannya Lucu

jpnn.com - JAKARTA - Persidangan cerai Bella Shofie dan suaminya Suryono yang berlangsung di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (20/4) dianggap seperti drama. Dalam sidang, Bella menjadi termohon dan penggugat cerai.
"Lucu aja gitu ya. Terus bolak-balik masuk, tadi duduk di sebelah kiri, terus pindah ke kanan karena jadi penggugat dan termohon. Jadi hari ini benar-benar ada sedikit drama ya," kata Bella di PA Jaksel.
Pernyataan Bella dikuatkan oleh kuasa hukumnya, Herdiyan Saksono. "Makanya kali ini cukup lama (persidangannya), tadi ada drama sedikit ya, keluar masuk ruang sidang sampai lima kali," ucapnya.
Di sisi lain, Herdiyan mengaku, senang karena kuasa hukum Suryono bisa menghadiri persidangan. Namun sayangnya, pihak Suryono tidak membawa surat kuasa, sehingga mereka dianggap tidak hadir. Itu sebabnya sidang akhirnya ditunda.
"Kalau di perkara Bella sebagai penggugat cerai ditunda sampai 18 Mei. Agenda hari ini sebetulnya adalah pembacaan gugatan," ungkap Herdiyan. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudah Ditetapkan Sebagai Tersangka, Jonathan Frizzy Tak Ditahan, Kenapa?
- Kementerian Hukum Digugat Terkait SK PARFI Kubu Ki Kusumo
- Jonathan Frizzy Tidak Ditahan, Polisi Beri Penjelasan
- Lisa Mariana Gugat Perdata Ridwan Kamil ke Pengadilan Negeri Bandung
- Tenxi, Naykilla, Jemsii, Hingga Njan Terlibat Album 'Honey’ Sweet Compilation
- Sungkeman Menjelang Pernikahan, Luna Maya Sampaikan Ini Kepada Sang Ibunda