Bermain di Pantai, Tiga Siswa Tenggelam
Senin, 08 April 2013 – 13:43 WIB

Bermain di Pantai, Tiga Siswa Tenggelam
SINGKAWANG - Tiga pelajar SMPN 1 Singkawang tenggelam di laut Palm Beach Pasir Panjang, Pak Lotai, Kecamatan Singkawang Selatan, Minggu (7/4) pukul 13.30 WIB usai mengikuti kegiatan paskah bersama rekan-rekannya.
Ketiga pelajar yang diketahui identitasnya yakni Anggel (15) Christian (13) dan Yopi (14) tenggelam sempat bermain di pinggir batu pantai. Peristiwa itu terjadi, saat hujan lebat yang disertai angin yang lumayan kuat. Satu orang tewas dalam peristiwa tragis tersebut, yakni Angel sedangkan dua korban lainnya yakni Christian dan Yopi belum ditemukan.
Baca Juga:
Informasi yang berhasil dihimpun, sekitar 32 siswa SMPN 1 akan mengikuti kegiatan paskah bersama di Palm Becah (Pak Lotai). Rombongan siswa yang disertai Guru Agama Khatolik, Timotius Tomi dan Guru Kristen, Sarmauli tiba di pantai sekitar pukul 08.30 WIB.
“Sebelumnya kami kumpul di sekolah dan berangkat ke lokasi menggunakan oplet,” kata Guru Agama Khatolik, Timotius Tomi saat ditemui di lokasi kejadian, Minggu (7/4) petang.
Sesampai di lokasi, rombongan ini langsung melaksanakan kegiatan paskah bersama. “Sebelumnya kegiatan kami di atas bebatuan dan diikuti pak pendeta. Tapi karena hujan, jadi kegiatan kami pindahkan ke kantin yang berdekatan dengan kolam renang,” ujarnya.
SINGKAWANG - Tiga pelajar SMPN 1 Singkawang tenggelam di laut Palm Beach Pasir Panjang, Pak Lotai, Kecamatan Singkawang Selatan, Minggu (7/4) pukul
BERITA TERKAIT
- Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Wanita Paruh Baya di Palembang
- Kesal, ASN Pekanbaru Tembak Mati Remaja Pelaku Tawuran
- Fakta-Fakta Honorer di Batam Membunuh Rekan Kerja, Sadis!
- Hasil Autopsi, Mayat di Cianjur Ternyata Korban Pembunuhan dan Sodomi
- Sakit Hati Diolok-Olok Jadi Alasan FK Tusuk Leher Honorer di Batam
- Prostitusi Online di Lhokseumawe Terungkap, Sekali Begituan Bayar Rp 700 Ribu