Bhayangkara FC Menang, PSMS Makin Terbenam di Dasar Klasemen

Bhayangkara FC Menang, PSMS Makin Terbenam di Dasar Klasemen
Gol balasan sekaligus satu-satunya milik PSMS di laga kontak Bhayangkara, di Stadion PTIK, Jaksel, Jumat (3/8/2018). Foto : MO PSMS

PSMS coba merespon dengan skema serangan sayap. Umpan crossing dari Shohei Matsunaga disambut Alexandros Tanidis menit keempat. Namun tandukan bek Yunani itu masih melenceng di atas mistar.

Ketatnya barisan pertahanan Bhayangkara yang dikawal duet Vladimir Vujovic dan Jajang Mulyana membuat PSMS beberapa kali mencoba tendangan dari luar kotak penalti. Menit ke enam percobaan Legimin masih melenceng di atas mistar.

Semenit kemudian lagi-lagi lewat serangan balik Bhayangkara membobol gawang PSMS. Paulo Sergio mencetak gol kedua PSMS.

Tertinggal dua gol, Ayam Kinantan meningkatkan agresivitas serangan. Mereka mulai mendominasi serangan meski belum terlalu efektif.

Sementara itu menit ke-12 upaya Fredyan Wahyu dari luar kotak penalti juga masih menyamping. PSMS kembali mengancam lewat tendangan first time Lobo di kotak penalti.

Tapi tipis di samping kanan gawang Wahyu Nugroho. Kans terbaik PSMS tercipta lewat Felipe menit ke-27. Tapi Wahyu Tri Nugroho maju menyergap gagalkan kans striker Brasil itu.

Tendangan bebas Firza Andika juga masih melenceng tipis di atas mistar gawang lawan. PSMS. Hingga paruh waktu PSMS tertinggal 0-2.

Di awal babak kedua Butler melakukan perubahan skema dengan menarik keluarga Roby dan memasukkan Frets Butuan untuk lebih meningkatkan serangan. Sementara Bhayangkara coba memperkuat pertahanan nya dengan memasukkan Nur Hidayat menggantikan Jajang Mulyana.

PSMS Medan gagal lagi meraih poin perdana di laga tandang melawan Bhayangkara FC pada pekan ke-19 Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (3/8/2018).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News