Bikin Iri...Afgan dan Rossa Liburan Romantis di Turki

Sebelumnya, Rossa sudah buka-bukaan di Instagram perihal trip bareng Afgan ke Turki. "Kerja, pemotretan buat travel agen gitu. Kemarin memang destinasinya Turki," ungkap Rossa.
Tak hanya bekerja, keduanya juga sekaligus berlibur. Terlebih mereka belum pernah menginjakkan kaki di Turki. "Kebetulan aku sama Afgan belum pernah ke Turki, jadi sekalian ambil waktu untuk liburan," tukas janda Yoyok ini.
Oleh karenanya, Rossa dan Afgan sangat memanfaatkan waktu selama lima hari di Turki. Setiap selesai menjalani pekerjaan, mereka selalu menyambangi destinasi terindah di Turki.
"Kemarin cepat, paling cuma lima hari di sana. Pemotretannya hampir setiap hari, cuma karena foto-fotonya di tempat-tempat wisata jadi berasa kayak jalan-jalan," kata pelantun Ayat-Ayat Cinta ini.
Dalam foto Instagram yang diunggah, Rossa dan Afgan tampak menaiki balon udara. Tanpa sungkan, Rossa menempel manja di bahu Afgan yang berdiri di sebelahnya. (rakyat merdeka)
Afgan dan Rossa semakin dekat saja. Baru-baru ini keduanya menghabiskan waktu bersama di Turki selama lima hari.
Redaktur & Reporter : Adil
- Rossa Segera Menggelar Konser, Sekitar 80 Persen Tiket Sudah Terjual
- Rossa Ungkap Harga Mik yang Kerap Dipakai Manggung, Wow
- Sering Deg-degan Akhir-akhir Ini, Rossa Ungkap Penyebabnya
- Gelar Konser Bulan Depan, Rossa Beberkan Persiapannya
- Hadir di Jakarta, Turkish University Fair 2025 Diminati Pelajar dan Masyarakat
- Pameran Pendidikan Turki Terbesar Hadir di Jakarta, Ada 25 Kampus Ternama