Blusukan di Pasar Minggu, Ahok Disambut Keluhan Ibu-Ibu

jpnn.com - JAKARTA - Calon gubernur DKI bernomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama melakukan blusukan di Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (31/10).
Kedatangan gubernur DKI nonaktif yang lebih kondang disapa dengan nama Ahok itu sontak disambut warga. Ibu-ibu dan anak-anak kecil tampak antusias menyambutnya. Ada pula yang mengajak berswafoto atau selfie.
Ahot dalam blusukannya menyempatkan diri berbincang dengan warga setempat. Kebetulan, lokasi blusukannya merupakan daerah yang sering dilanda banjir.
Ahok pun menyodorkan solusi. "Ibu lebih baik pindah ke rusun (rumah susun, red) karena di sini sering banjir dan tinggal di bawah sungai," katanya.
Mantan anggota Komisi II DPR itu juga mengingatkan warga tentang bahaya lainnya jika tetap bermukim di lokasi yang padat dan rawan tergenang air. Salah satu kekhawatiran Ahok adalah potensi kebakaran.
"Nanti kalau kebakaran, petugas pemadamnya sulit ke sini karena sempit. Anak-anak cucu juga masak tinggal di seni terus," terangnya.(uya/JPG)
JAKARTA - Calon gubernur DKI bernomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama melakukan blusukan di Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapan Jadwal Pelantikan Afni sebagai Bupati Siak? KPU Menjawab
- Sidang Kabinet Seharusnya Bahas Persoalan Bangsa, Bukan Ijazah Palsu
- Nilam Sari Harapkan Sisdiknas Baru Atasi Kesenjangan Pendidikan di Daerah 3T
- Pengamat: Masyarakat Tak Rela Prabowo Terkontaminasi Jokowi
- Kepala BGN Curhat kepada DPR: Seluruh Struktural Kami Belum Menerima Gaji
- Wasekjen Hanura Kritik Pertemuan Erick Thohir dengan KPK dan Kejagung Soal UU BUMN