Bonus dari Ical Penyebab Kekalahan

Bonus dari Ical Penyebab Kekalahan
Arif Suyono. Foto: Hendra Eka/Jawapos
JAKARTA - Menyusul kekalahan Tim Nasional (Timnas) sepakbola Indonesia 0:3 dari kesebelasan Malaysia di stadion Baukit Jalil Malaysia Minggu (26/12) malam, Wakil Ketua DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Anis Matta menuding bonus yang diberikan oleh Aburizal Bakrie dan Nurdin Halid terhadap Timnas sepak bola Indonesia telah menjadi beban tersendiri bagi Timnas.

"Bonus-bonus ini justru menjadi sumber beban secara mental. Apalagi bonus ini dikaitkan dengan politik," tegas Anis kepada para wartawan di ruang kerjanya, gedung Nusantara III, komplek Parlemen, Senayan Jakarta, Senin (27/12).

Menurut Anis, kemenangan yang selama ini diraih Timnas adalah efek dari kerja tim yang bagus dan kompak. Jadi bukan efek manajemen, apalagi bonus. "Dalam perspektif kerja tim, maka kalah atau pun menang, harus dapat apresiasi. Tapi disaat adanya hal-hal lain seperti bonus yang diberikan saat laga masih berlangsung, maka sah-sah saja bonus itu ditenggarai sebagai penyebab kekalahan," ujar Anis.

Lebih lanjut, Anis menegaskan biarlah dunia olahraga jauh dari nuansa politik dan para politisi sebaiknya menjadi penikmat saja.

JAKARTA - Menyusul kekalahan Tim Nasional (Timnas) sepakbola Indonesia 0:3 dari kesebelasan Malaysia di stadion Baukit Jalil Malaysia Minggu (26/12)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News