Buka Muktamar Persis, SBY Main Angklung
Minggu, 26 September 2010 – 02:02 WIB

Buka Muktamar Persis, SBY Main Angklung
TASIK – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak umat Islam untuk menampilkan wajah Islam yang teduh dan mencerahkan. Sehingga, Islam benar-benar menjadi rahmat untuk seluruh manusia dan alam semesta. Tentang kiprah Persis, lebih lanjut SBY mengatakan, sejarah pergerakan Islam di tanah air mencatat bahwa Persis adalah organisasi pembaharuan Islam yang konsisten menegakkan Alquran dan Sunnah. Persis, kata dia, telah banyak berkiprah memberikan kontribusi pemikiran dalam kajian keislaman bagi pembangunan umat Islam di tanah air.
Ajakan itu disampaikan Presiden SBY saat membuka Muktamar XIV Persatuan Islam (Persis) di halaman depan Masjid Aisyah, Jalan Ir H Juanda, Tasikmalaya, Sabtu (25/9). SBY menegaskan, wajah islam yang teduh dan mencerahkan itu sesuai tema Muktamar Persis, yakni Arrohmah (penuh rahmat).
“Tema ini juga penting karena mengajak kita semua untuk menampilkan wajah Islam yang teduh dan mencerahkan. Dan menjadi kemaslahatan bagi umat Islam dan alam semesta,” ujar SBY saat memberikan sambutan.
Baca Juga:
TASIK – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak umat Islam untuk menampilkan wajah Islam yang teduh dan mencerahkan. Sehingga, Islam benar-benar
BERITA TERKAIT
- Calon Haji Asal Tulungagung Meninggal Dunia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci
- Asido Hutabarat: Kurator Wajib Mengamankan Aset Pailit
- Belum Puas, Prabowo Ingin Biaya Haji RI Lebih Murah Lagi
- Pemerintah Sahkan UU Perampasan Aset, KPK Siap Tindak Tegas Koruptor
- BMKG Prakirakan Sebagian Besar Kota di Indonesia Berpotensi Hujan, Ini Wilayahnya
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Database BKN Ada yang Tak Bisa Jadi PPPK, Bantuan Rp 3 Juta Mengucur, Ini yang Terjadi