Cabai Busuk Diborong, Harga 40 Ribu

Cabai Busuk Diborong, Harga 40 Ribu
Cabai

Harga cabai sebenarnya meroket menjelang akhir 2016. Kondisi tersebut terjadi karena pasokan cabai dari Pasar Keputran menurun.

Memang, berbagai macam sayuran dan buah dari Pasar Keputran didistribusikan ke pasar-pasar tradisional di seluruh Surabaya.

''Dari Keputran sudah mahal,'' ucap Juminten.

Para pedagang cabai di Pasar Keputran pun mengeluhkan kelangkaan itu.

Menurut mereka, pasokan cabai dari Banyuwangi dan Lumajang tidak datang sejak beberapa hari terakhir.

Di Pasar Wonokromo, salah satu pembeli, Muhammad Ganjar Nugraha, terlihat berbelanja cabai rawit.

Tidak banyak. Hanya seperempat kilogram. Padahal, jika harganya normal, dia bisa membeli cabai dua kilogram setiap hari.
Namun, kemarin harga cabai yang dibeli mencapai Rp 90 ribu per kilogram di Pasar Wonokromo.

Di stan lain masih ada yang menjual cabai Rp 100 ribu per kg.

JPNN.com-- Harga cabai hingga saat ini masih belum stabil. Ketidakstabilan harga tersebut tampak di tiga pasar di Surabaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News