Cuma Rp 10 ribu per Orang, Taman Sari Diserbu Pengunjung

jpnn.com - MANADO - Banyak cara yang dilakukan warga Kawanua, Manado, Sulawesi Utara, untuk menghabiskan masa liburannya.
Mengunjungi kolam renang menjadi salah satu favorit. Apalagi tiketnya relatif murah, Rp 10 ribu per orang.
Seperti pantauan JPNN di kolam renang Taman Sari Metropolitan, sejak pukul 07.00 pagi sampai 18.00 Wita, sudah dipadati pengunjung. Tidak hanya anak-anak, orang dewasa pun tak mau ketinggalan berenang.
"Kalau berenang di kolam renang hotel lebih mahal. Kalau di sini lebih murah dan dekat rumah lagi," ujar Nabila Isini, siswi SMPN 1 Manado kepada JPNN, Sabtu (9/7).
Senada itu, Dela Devita, 38, menyatakan, mengisi liburan di kolam renang banyak manfaatnya. Selain biayanya murah, badan menjadi sehat.
"Kalau rutin berenang akan banyak manfaat yang diraih. Untuk anak-anak badannya bisa tinggi, bagi yang dewasa bisa tetap langsing," ujar Dela yang juga owner salah satu perusahaan event organizer ini. (esy/jpnn)
MANADO - Banyak cara yang dilakukan warga Kawanua, Manado, Sulawesi Utara, untuk menghabiskan masa liburannya. Mengunjungi kolam renang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mahasiswa Merusuh saat May Day, Buruh Demak Dukung Polisi Bertindak
- Bandara SMB II Ingatkan Jemaah Calon Haji Tidak Membawa Benda Tajam
- 363 Calon Haji dari OKU Timur Terbang ke Tanah Suci
- Ratusan Rutilahu di Bandung Bakal Direnovasi, Pemprov Jabar Tanggung Biaya Kontrakan
- Wali Kota Pekanbaru Temui Menteri PU di Padang, Ini yang Dibahas
- Hati-Hati! Aksi Sandera Aparat di Jateng Bisa Kena Pidana