Dahlan Pangkas Jabatan Deputi Restukturisasi

Dahlan Pangkas Jabatan Deputi Restukturisasi
Dahlan Pangkas Jabatan Deputi Restukturisasi
JAKARTA - Satu jabatan tingkat eselon I di Kementrian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), sebentar lagi akan dipangkas. Rencananya, posisi Deputi Restrukturisasi dan Perencanaan Strategis yang saat ini dijabat oleh Pandu Djajanto akan ditiadakan karena dianggap memiliki beban kerja yang kecil.

"Deputi itu (Restrukturisasi dan Perencanaan Strategis, red) tidak diperlukan karena beban kerja yang begitu kecil. Dulu diperlukan karena restrukturisasi diperlukan sekali. Sekarang IPO saja tidak jalan," ujar Menteri BUMN Dahlan Iskan di Kementerian BUMN, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Selasa (29/1).

Dahlan pun sudah mememinta jajarannya untuk menangani BUMN yang hendak melantai di bursa melalui IPO.  "Dan nanti kalau ada IPO, cukup ditangani Deputi bersangkutan yang ada saja," imbuhnya.

Lebih lanjut Dahlan mengatakan, penghilangan jabatan Deputi Restrukturisasi juga untuk memangkas birokrasi di Kementerian BUMN.  "Kelemahan Indonesia di mata investor sekarang, nomor satu itu adalah birokrasi, nomor dua korupsi. Birokrasi menjadi sorotan tertinggi karena kenaikan belanja pegawai, tapi kinerjanya sedikit," terang Mantan Dirut PLN itu.

JAKARTA - Satu jabatan tingkat eselon I di Kementrian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), sebentar lagi akan dipangkas. Rencananya, posisi Deputi Restrukturisasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News